Wednesday, 31 July 2013

Wishful Wednesday #28

Hai, selamat hari Rabu! Ready to make a wish? :)


Mungkin Rabu ini aku dedikasikan untuk Okky Madasari. Yup, entah kenapa belakangan aku dihantui rasa penasaran akan buku-buku yang ditulis beliau. Maaf kalau wishlist kali ini borongan huahaha.

Entrok by Okky Madasari
Marni, perempuan Jawa buta huruf yang masih memuja leluhur. Melalui sesajen dia menemukan dewa-dewanya, memanjatkan harapannya. Tak pernah dia mengenal Tuhan yang datang dari negeri nun jauh di sana. Dengan caranya sendiri dia mempertahankan hidup. Menukar keringat dengan sepeser demi sepeser uang. Adakah yang salah selama dia tidak mencuri, menipu, atau membunuh? 
Rahayu, anak Marni. Generasi baru yang dibentuk oleh sekolah dan berbagai kemudahan hidup. Pemeluk agama Tuhan yang taat. Penjunjung akal sehat. Berdiri tegak melawan leluhur, sekalipun ibu kandungnya sendiri.
Adakah yang salah jika mereka berbeda? 
Marni dan Rahayu, dua orang yang terikat darah namun menjadi orang asing bagi satu sama lain selama bertahun-tahun. Bagi Marni, Rahayu adalah manusia tak punya jiwa. Bagi Rahayu, Marni adalah pendosa. Keduanya hidup dalam pemikiran masing-masing tanpa pernah ada titik temu. 
Lalu bunyi sepatu-sepatu tinggi itu, yang senantiasa mengganggu dan merusak jiwa. Mereka menjadi penguasa masa, yang memainkan kuasa sesuai keinginan. Mengubah warna langit dan sawah menjadi merah, mengubah darah menjadi kuning. Senapan teracung di mana-mana. 
Marni dan Rahayu, dua generasi yang tak pernah bisa mengerti, akhirnya menyadari ada satu titik singgung dalam hidup mereka. Keduanya sama-sama menjadi korban orang-orang yang punya kuasa, sama-sama melawan senjata.
--------------------------------------------------------------------
Maryam by Okky Madasari
Tentang mereka yang terusir karena iman di negeri yang penuh keindahan. 
Lombok, Januari 2011
Kami hanya ingin pulang. Ke rumah kami sendiri. Rumah yang kami beli dengan uang kami sendiri. Rumah yang berhasil kami miliki lagi dengan susah payah, setelah dulu pernah diusir dari kampung-kampung kami. Rumah itu masih ada di sana. Sebagian ada yang hancur. Bekas terbakar di mana-mana. Genteng dan tembok yang tak lagi utuh. Tapi tidak apa-apa. Kami mau menerimanya apa adanya. Kami akan memperbaiki sendiri, dengan uang dan tenaga kami sendiri. Kami hanya ingin bisa pulang dan segera tinggal di rumah kami sendiri. Hidup aman. Tak ada lagi yang menyerang. Biarlah yang dulu kami lupakan. Tak ada dendam pada orang-orang yang pernah mengusir dan menyakiti kami. Yang penting bagi kami, hari-hari ke depan kami bisa hidup aman dan tenteram. 
Kami mohon keadilan. Sampai kapan lagi kami harus menunggu?
Maryam Hayati

Okay, dua dulu saja. Nanti kalau udah punya bukunya dan udah baca lalu naksir berat sama tulisannya Okky Madasari, baru deh comot bukunya yang lain. :D

Nah, buku apa yang menjadi incaran kalian? Yuk, ikutan Wishful Wednesday-nya Mbak Astrid. Caranya mudah kok.
  1. Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu. =)
  2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post Wishful Wednesday-nya Mbak Astrid). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu. =)

12 comments:

  1. Aku juga penasaran ama buku-bukunya Okky Madasari, belum pernah baca satupun... :3

    ReplyDelete
  2. Aku punya kedua buku ini tapi udah agak lama dan ada kuning2nya. Mau barter?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kok aku jadi merasa berjodoh sama mbak Yuska yak.. *eh XD

      Delete
  3. aku suka banget entrok, yang maryam baru pesen kemaren dan siap dikirim. tadinya ga niat suka, eh malah kesengsem sama buku-bukunya okky

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kayaknya Entrok itu karya paling laris dari Okky ya. Banyak respon bagus dari pembaca soalnya. :)

      Delete
  4. ya ampun, jadi ingeet, aku juga belum pernah baca novel-novelnya Okky *insert emot monyet tutup mata*
    tapi kayaknya bakal cuma minjem aja di perpus nanti X)
    Moga segera dapet ya lind ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kenapa harus monyet, Ziya? -_-
      Amiin.. eh nanti kalau aku udah punya, kamu boleh minjem kok. :D Tapi entah kapan hahaha.

      Delete
  5. aku juga belooom baca oky...penasaran apalagi sama pasung jiwa yang kata orang2 keren banget *glek*. jadi masuk wishlist juga ah xD

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pasung Jiwa itu yang covernya transgender kan mbak? Sama, aku juga pengin baca ituh! :)

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...