Heyho, Wishful Wednesday kali ini spesial banget lho, ada giveawaynya tauuuu! Makanya, pas baru pulang mudik dan selesai beres-beres langsung buat Wishful Wednesday. Nggak mau ketinggalan eheheh. :p Peduli amat mau menang apa kagak (tapi semoga kepilih sama Mr. Random). :D
Buku yang menjadi incaranku kali ini adalah.. *bismillah*
sengaja ngambil dari web belinya. :p Norwegian Wood (link pengenbuku) by Haruki Murakami |
Ketika ia mendengar Norwegian Wood karya Beatles, Toru Watanabe terkenang akan Naoko, gadis cinta pertamanya, yang kebetulan juga kekasih mendiang sahabat karibnya, Kizuki. Serta-merta ia merasa terlempar ke masa-masa kuliah di Tokyo, hampir 20 tahun silam, terhanyut dalam dunia pertemanan yang serba pelik, seks bebas, nafsu-nafsi, dan rasa hampa—hingga ke masa seorang gadis badung, Midori, memasuki kehidupannya, sehingga ia harus memilih antara masa depan dan masa silam.
Yak, Bukunya Haruki Murakami! Aku lagi penasaran banget sama penulis yang satu ini. Penginnya sih yang 1Q48 ituh, tapi jilid tiganya belom keluar. Lagian juga harga buku maks yang boleh kita jadikan Wishful Wednesday kali ini adalah 100k. Berharap menang, amiin. :))
Mau ikutan juga?
- Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu. =)
- Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
- Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post Wishful Wednesday-nya Mbak Astrid). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
- Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu. =)
Saya sudah baca Norwegian Wood. Quirky. Gara2 buku ini saya jadi penasaran sama karya Murakami yg lain :D
ReplyDelete1Q48 kayaknya keren juga tuh! Kebetulan yang jilid 3 barusan terbit! :D
DeleteIyaaa buku ini keren, aku juga jadi penasaran sama murakami gegara buku ini :) semoga beruntung ya!
ReplyDeleteSepertinya ini mewanti2 aku biar hati2 sama pesona Haruki Murakami. .-.
Delete