a weekly meme by Books to Share |
Hai, setelah minggu lalu aku bolos Wishful Wednesday, sekarang aku kembali lagi. Semoga saja mulai minggu ini dan seterusnya nggak bolong-bolong 'mengkhayal' buku impian. By the way, selamat lebaran Idul Adha! Jangan bosan makan daging ya bulan ini. :p
Yang namanya wishlist-to-buy itu pasti bejibun, tinggal mikir mau dapat duit darimana atau mau dapat buku yang dijual dengan harga miring itu dimana atau bahkan kita buat prioritas. Sekarang, karena lagi nggak mau mikirin dua poin awal, aku memilih poin ketiga, yaitu prioritas. Nah, buku yang menjadi prioritasku kali ini adalah:
Senyum by Raina Telgemeier |
Keluarga, Teman, Cowok… Gigi?!
Raina hanya ingin menjadi anak kelas enam yang normal. Tetapi, pada suatu malam, dia tersandung dan jatuh sehingga dua gigi depannya rusak parah.
Hidupnya pun berubah menjadi kisah panjang pasang copot kawat gigi, operasi, headgear yang memalukan, bahkan retainer dengan gigi palsu! Namun, masih banyak yang harus dihadapinya: gempa bumi, masalah cowok, dan teman-teman yang ternyata tidak semuanya baik.
Kisah Raina menyadarkan kita tentang arti persahabatan sebenarnya, dan tentang panggilan jiwa.
Buku ini sudah lama menjamur di daftar wishlist-ku tapi belum juga aku beli, mungkin karena saking lamanya makanya lupa sama buku yang sampulnya simple namun menarik ini. Makanya, sekarang aku jadiin prioritas untuk dibeli. Dan pas baca sinopsisnya lagi pagi ini, aku mendapati hal yang sama antara Raina dan aku: tiba-tiba heboh ngurusin gigi (temen-temen kampus pasti pada tahu kenapa aku jadi heboh bolak-balik dokter bedah mulut dan dokter gigi), yang membuatku tambah setuju daftar priority-to-buy-ku kali ini adalah Senyum. Pokoknya harus punya! Disuruh beli mau (asalkan jangan ada buku-buku lain yang menggiurkan, biar belanjanya nggak kalap). Dikasih? Mau bangeeeet. :p
Tertarik ikutan Wishful Wednesday? Caranya mudah:
- Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu. =)
- Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
- Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post Wishful Wednesday-nya Mbak Astrid). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
- Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu. =)
Kok. Kayaknya. Bukunya... lucuu...
ReplyDeleteMakanya, ayo mbak sama2 kita masukin buku ini ke wishlist-to-buy. :p
DeleteHahahaha... sampulnya kayak emoticon di whatsapp #hussss...
ReplyDeleteAku rasa buku ini lebih dulu lahir daripada WA.. *lalu?*
Deleteaku udah baca, numpang baca di gramedia #dikeplakpetugasgramedia
ReplyDeleteAku keplak juga ya mas. *EH*
Deletejadi kenapa bolak-balik dokter gigi Lind? *tibatibakepo
ReplyDeleteMau tau aja atau mau tau banget nih? .-.
Deleteaku punya buku ini! Baguuuusss, ayo segera beli. #kompor
ReplyDeleteIYA! IYA! IYA!
DeleteKompormu berhasil menyala di dompetku, Lu.. (?)
wah covernya mirip emoticon.
ReplyDeleteWah, lucu! Covernya emoticon berbehel! :D
ReplyDeleteSemoga terkabul ya! ;)
@lucktygs
http://luckty.wordpress.com/2013/10/16/wishful-wednesday-30-abarat-series/
Lina & Luckty: sekarang udah ada emoticon berbehel beneran belum guys?
ReplyDeleteEeeeeh covernya simple banget :)) sayang si smiley kurang lucu
ReplyDeleteIh masa kurang lucu?! Lucu gitu ada behelnya. (?) x)
DeleteJadi ikut penasaran juga dengan buku ini :))
ReplyDelete:D
Deleteah iyaaa dulu pernah pengen banget buku ini gara2 baca reviewnya drg mia :D jadi nyesel gak beli pas liat di diskonan...semoga terkabul yaaa
ReplyDeletediskonan? Ini kapan lagi ada diskonannya mbak? *lah*
Delete