Friday, 25 October 2013

Friday's Recommendation #2

a bi-weekly meme by Ren's Little Corner

Ah.. hari Jumat adalah hari yang paling aku tunggu. Kenapa? Karena weekend dong.. Sabtu Minggu kan aku libur kuliah mhuahahaha. *sengaja nggak ngambil mata kuliah tambahan biar dapat libur banyak* x) Hari Jumat juga aku juluki sebagai hari penantian. Karena aku menanti sang penerbit mau menerjemahkan buku yang aku rekomendasikan kali ini di Friday's Recommendation, sebuah meme dwi-mingguan punya Mbak Ren @ Ren's Little Corner.

Okelah, langsung saja, cemaaaaans.. buku yang aku rekomendasikan untuk diterjemahkan kali ini adalah:

Emily's Quest (Emily of New Moon #3)
by L.M. Montgomery
Emily knows she's going to be a great writer. She also knows that she and her childhood sweetheart, Teddy Kent, will conquer the world together. But when Teddy leaves home to pursue his goal to become an artist at the School of Design in Montreal, Emily's world collapses. With Teddy gone, Emily agrees to marry a man she doesn't love... as she tries to banish all thoughts of Teddy. In her heart, Emily must search for what being a writer really means.

Buku pertama dan keduanya udah diterjemahin Qanita. Tapi buku ketiganya ini? Kalau nggak salah belum deh, soalnya aku nyari di toko buku online maupun toko buku besar seperti Gramedia dkk, nggak ada wujud Emily's Quest di sana. -_- Berhubung aku udah punya Emily of New Moon dan Emily Climbs, rasanya nanggung banget kalau buku ketiga ini ternyata belum diterjemahin. Pokoknya aku nggak mau baca sampai punya Emily's Quest versi terjemahan! *lah* ._.

Yang mau ikutan Friday's Recommendation, silahkan.. ini rules-nya: :)
  1. Tulis buku yang ingin kamu rekomendasikan. Kategori buku yang akan direkomendasikan bisa memilih dari kategori berikut: a) Buku yang ingin diterjemahkan di Indonesia, b) Buku yang sudah terbit di Indonesia, dan ingin kamu rekomendasikan ke pembaca.
  2. Jangan lupa menulis alasan kamu merekomendasikan buku itu ya.
  3. Jika kamu sudah pernah me-review buku yang ingin kamu rekomendasikan itu, taut balikkan ke link reviewmu.
  4. Pasang button Friday's Recommendation, jangan lupa di taut balikkan ke blog Ren's Little Corner.
  5. Masukkan link Friday's Recommendation di blogmu ke linky yang telah disediakan.
  6. Jangan lupa untuk blogwalking ke blog-blog lain.
  7. Waktu meme adalah bi-weekly. Diposting setiap hari Jum'at minggu ke-2 dan ke-4 tiap bulan.

6 comments:

  1. emang nanggung yaa kalau nih buku ga ikut diterjemahin juga :D

    ReplyDelete
  2. mmm bagus yah karangan ms Montgomery yg ini? takut bosan baca2 buku sejenis Anne, Story Girl

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau dilihat dari rating sih sampe 4 ke atas gitu, tapi kalo menurutku: "nggak tahu". Aku kan belum mau baca sebelum punya buku ketiganya. -___-

      Delete
  3. Wah.. belum pernah baca :D
    Coba mention Qanitanya aja Linda :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ah iya lupa, belum aku mention mbak huehehe. *jadi malu*

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...