Thursday, 21 March 2013

Shopping at OpenTrolley

Looking for another online bookstore? You're Indonesian but have difficulties in buying import books? I have solution for this! Okay, better use Bahasa, I think. *jari sama otak keseleo*

Bulan ini aku menemukan online bookstore khusus buku impor. Sebenarnya OpenTrolley bukan toko buku baru. Udah agak lama. Dan ternyata aku udah daftar di sana. Hahaha. Lupa kalau pernah register jadi anggota. :p

Apa sih online bookstore yang dimaksud? Penasaran ya? Okay, namanya OpenTrolley. udah pernah denger, kan? Good!


OpenTrolley ini adalah toko buku online yang menjual buku-buku impor. Sebenarnya, OpenTrolley ini berasal dari Singapura, tapi untungnya ada juga yang khusus Indonesia (sejak Januari 2012). Aku sendiri belum pernah belanja di sana, masih rencana doang--dan ajaibnya aku udah menandai buku-buku yang pengin kubeli. Soalnya bulan ini tiba-tiba ada e-mail dari OpenTrolley kalau aku dapat voucher buku perkenalan, tapi sayang.. aku nggak tahu gimana cara pakainya. -__- Ada yang tahu? Duh.. padahal lumayan dapet voucher itu..

Lupakan soal voucher, yang jelas itu tadi bukan voucher pulsa atau voucher gosok dari chiki cinta. (?)

Sebagai anggota OpenTrolley yang baik, aku pengin ngenalin toko buku online ini sama teman-teman sekalian. Iya, kalian bisa bilang kalau aku promosi, terserah. Semoga saja dengan ini kalian mau belanja bareng aku di OpenTrolley. :))

Berikut aku jabarkan sebagian dari kekerenan OpenTrolley yang aku tahu:
  1. Kita nggak perlu bayar pakai PayPal atau Visa dll. Metode pembayarannya bisa ditransfer melalui rekening lokal. Contoh: BCA.
  2. Waktu pengirimannya tergolong cepat, lho. Hayooo.. siapa yang sering belanja buku-buku impor secara online? Misalnya, belanja di Book Depository (no offense, ya temaan). Berapa lama waktu pengirimannya? Sebulan lah kira-kira, atau bisa lebih dari sebulan. Buat kalian yang penyabar, memang cocok banget sama Book Depository yang unyu. Tapi buat kalian yang udah ngebet banget sama bukunya dan nggak mau nunggu kelamaan, OpenTrolley bisa jadi pilihan. Waktu pengirimannya sekitar 8-14 hari kerja. :D
  3. Buku yang dikirimkan biasanya dipaket di dalam box, bukan seenak jidat langsung dipaket gitu. Sebelum dimasukkan di dalam box, bukunya juga dilapis lagi pake entah-apa-namanya-silahkan-lihat-di-sini. Jadi, resiko bukunya penyok selama pengiriman karena keinjek, ketimpa paket lain, atau kena air itu nggak ada di dalam daftar-keselamatan-performa-buku-yang-kita-khawatirkan. :D
  4. Kerennya, OpenTrolley juga ngadain promo. Diskon 10% buat buku-buku tertentu. Sayangnya, promo ini cuman sampai 25 Maret 2013 doang. Yah.. namanya juga March 2013 Promo. Untuk buku-bukunya silahkan di cek di sini. Lumayan, lho. :))


Meskipun keuntungan yang ditawarkan oleh OpenTrolley ini cukup menggiurkan, ada beberapa hal yang ngebuat kita berpikir dua kali untuk belanja di OpenTrolley:
  1. Harganya mahal banget! Kalau dibandingkan sama Amazon juga masih lebih mahal OpenTrolley. Makanya, aku milih buku dibawah seratus ribu doang (meskipun dikit). Padahal buku yang bagus-bagus dan yang aku pengin banget, ada di daftar buku-buku bikin-sesak-nafas-dompet. *nangis
  2. Variasi buku-bukunya memang banyak, namun satu buku kebanyakan cuman nyediain satu versi. Misal nih ya, kita mau beli buku The Fault in Our Stars. Tapi yang paperback, soalnya hardcover harganya mahal banget. Sayangnya, stock yang ada cuman hardcover doang.
  3. Masih memerlukan ongkir. Itu dia yang bikin nyesek. Harga bukunya mahal, ditambah ongkir pula. Okelah kalau aku udah kerja, baru deh borong buku di sini. Mhihihi. :p

Yang namanya toko buku memang ada kelebihan dan kekurangannya. Jadi jangan kecewa berlebihan sama harga buku yang dijual di OpenTrolley. Meskipun harganya mahal, pelayanannya sesuai. Ada harga, ada rupa, bukan? :)) Nah, setelah kenalan sama OpenTrolley, belanja bareng aku di sana nyoook! :D

6 comments:

  1. Setelah check out aku baru ngeh kalo bayarnya via BCA. Meh, sama ajah nyusahin, kudu ke banknya karena ga punya rek BCA T.T

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mhihihi aku juga ga punya, Ki. Tapi belakangan aku belanja online bayar ke BCA mulu huehehe. >,<

      Delete
  2. Udaaah tauuuu setan

    ReplyDelete
  3. Baru mau belanja di OpenTrolley juga. Ongkirnya itu ongkir dari luar ke Indonesia, apa cuma ongkir lokal antar daerah aja?

    ReplyDelete
    Replies
    1. OpenTrolley yang ini lokasinya di Indonesia, jadi ongkirnya bukan bayar ongkir dari Singapura. Trus juga ongkirnya nggak dihitung per kilo buku. Jadi lumayan banget sih sebenernya belanja di sini. :)

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...