Saturday 26 May 2012

[REVIEW] Kimi Wo Shinjiteru (Believe In You)

Judul : Kimi Wo Shinjiteru (Believe In You)
Penulis : Rina Shu
Penerbit : DIVA Press
Tahun : 2012
Halaman : 351
ISBN : 978-602-191-221-8

Here we are
On earth together
It's you and I
God has made us fall in love
It's true
I've really found
Someone like you
Will it stay
The love you feel for me
Will you say
That you will be by my side
To see me through
Until my life is through
Well in my mind
We can conquer the world
In love you and I
You and I, you and I...
I'm glad
At least in my life
I've found someone
That may not be here forever
To see me through
But I found strength in you
Cause in my mind
You will stay here always
In love you and I..

Thursday 10 May 2012

[REVIEW] Skripshit

Judul : Skripshit
Penulis : Alitt Susanto
Penerbit : Bukune
Tahun : 2012
Halaman : 296
ISBN : 978-602-220-031-8

Bertahan hidup sebagai mahasiswa abadi gak gampang, gue kudu pinter ngeles dari pertanyaan umum yang ditanyain orang-orang di sekitar gue.

"Lo kuliah kok gak lulus-lulus? Emang ngambil apa sih?"
Gue jawab,
"Ngambil hikmahnya..."

Atau kalau ada adek-adek MABA yang nanya,
"Kakak angkatan berapa?"
"Dua ribu tua..."
"..."

Tapi sebenarnya, tidak lulus dulu adalah pilihan gue. For your information, gue paling takut dapet gelar "Pengangguran". Di mata gue, sebutan "Mahasiswa" itu lebih enak didengar daripada "Sarjana Pengangguran". Ditambah lagi pepatah dari negeri seberang yang selalu terngiang di telinga:

"Wisuda adalah pengangguran yang tertunda."

Ini gue, sang Tuna-Wisuda, dan cerita gue tentang bertahan hidup di belantara kampus...

--------------

Monday 7 May 2012

[REVIEW] Divortiare


Judul : Divortiare
Penulis : Ika Natassa
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tahun : 2008
Halaman : 328
ISBN : 978-979-22-3846-4

Commitment is a funny thing, you know? It's almost like getting a tattoo. You think and you think and you think and you think before you get one. And once you get one, it sticks with you hard and deep. (page 229)

Alexandra Rhea, seorang relationship manager di BorderBank, salah satu bank swasta asing di Jakarta. Kini ia berumur 29 tahun, 2 tahun setelah perceraiannya.

Beno Wicaksono, dokter bedah jantung yang lebih banyak menghabiskan waktu di rumah sakit. Kini juga menjadi duda setelah perceraiannya dengan Alexandra.

Sometimes I wonder how his social skill is around his patients, because for a doctor who's supposed to fix people's heart, all he ever did was hurt mine. (page 145)

Berpisahnya mereka disebabkan oleh keegoisan masing-masing. Tuntutan pekerjaan. Tak sempatnya mereka menghabiskan sisa hari bersama, untuk sekadar berbagi cerita. Atau kalau pun sempat, paling hanya beberapa menit kemudian segera tidur karena lelah bekerja. Kekeraskepalaan mereka membuat situasi makin rumit. Hingga mereka memutuskan untuk bercerai. Meskipun setelah bercerai keduanya masih saling berhubungan karena Alexandra sering pusing dan pingsan. Dan Beno adalah dokter yang bisa dia percaya. Meskipun kerap kali keduanya adu mulut saling membentak satu sama lain.

But I guess you need more than love to survive a marriage, right? (page 98)

Sunday 6 May 2012

[REVIEW] Hafalan Shalat Delisa


Judul : Hafalan Shalat Delisa
Penulis : tere liye
Penerbit : Republika Penerbit
Tahun : 2005
Halaman : 248
ISBN : 978979321060-5

Tak ada yang perlu disesali. Bukankah semua sudah terjadi. Tak ada yang bisa mengembalikan waktu! Tidak ada yang bisa memutar ulang nasib, hidup dan kehidupan. (page 127)

Keluarga Abi Usman adalah keluarga yang bahagia tanpa kurang apa pun. Mempunyai istri yang salehah dan empat anak perempuan yang mempunyai hati dan rupa bagai mutiara, salehah pula. Fatimah, anak tertua yang dewasa, baik, dan suka membaca entah buku apa. Zahra dan Aisyah, si kembar yang bagai bumi dan langit. Zahra pendiam, tapi kreatif dan pintar menggambar. Sedangkan si Aisyah ini dari dulu memang usil, bandel. Suka mengganggu Delisa, si bungsu. Adapun Delisa adalah gadis kecil berumur 6 tahun yang mempunya paras menggemaskan. Matanya yang berwarna hijau dan rambut ikalnya yang pirang memang berbeda dari kakak-kakaknya. Keturunan kakeknya, mungkin. Abi Usman bekerja di tanker perusahaan minyak internasional, sehingga keluarganya hidup berkecukupan di tubir pantai Lhok Nga. Meskipun demikian, Abi Usman hanya bisa pulang ke Lhok Nga tiga bulan sekali. Dua minggu melepas rindu terhadap keluarga. Sekarang, Abi Usman berada di perantauan, bukan di Lhok Nga.

Ummi, Fatimah, Zahra, Aisyah, dan Delisa

Delisa adalah si tokoh sentral dalam novel ini, bisa dilihat dari judulnya. Delisa anak yang cerdas, periang, dan pertanyaannya seringkali membuat orang kembali bertanya-tanya: anak kecil kayak dia pertanyaannya kok ajaib banget? Butuh waktu minimal setengah jam agar ia puas dengan jawaban akan pertanyaannya.

Saturday 5 May 2012

Gara-gara Alitt Susanto

(p.s.: sorry for the 'alay' path and the 'lebay' path)
Aku tahu alayku kambuh saat ini. Apalagi kerandomanku. Bukan disengaja. Ataupun direncanakan sedemikian rupa. Tapi beginilah aku kalau kepepet bahagia. Nggak peduli apa yang dipikirin massa. Lanjut terus. Masa bodo bakal malu-maluin. Seperti pagi dan sore ini. Sebelum dan sesudah ketemu Alitt Susanto, aku masih saja gembar gembor sombong. Bangga gitu. Padahal nggak penting banget bersikap berlebihan.

"Mama.. tadi aku ketemu Alitt."
"Trus kenapa?"
"Iyaa tadi Talk Show gitu. Ada sesi tanda-tangan sama foto-foto. Tadi juga salaman sama dia."
"Salaman kalau nggak dikasih duit ya percuma.."
-___-

Eh ya, udah pada tahu kan siapa Alitt Susanto? Itulooooh, MAPALA (kepanjangannya tanya sendiri sama orangnya, takutnya kalau aku yang nyebutin malah di hajar rame-rame). Kalau kalian rajin buka internet dan hobi nge-blog, pasti bakalan tahu sosok yang sama sekali tidak misterius ini. Paling nggak, tahu namanya lah. Yang nggak tahu.. hemm.. selama ini kamu internetan sambil mejem atau apa? *ya sudahlah! lupakan!*

Friday 4 May 2012

[REVIEW] Never Let Me Go

Title : Never Let Me Go
Author : Kasuo Ishiguro
Publisher : Gramedia Pustaka Utama
Publish : 2011 (Indonesia)
Edition : Indonesia Language
Page : 360
ISBN : 978-979-22-7493-6

"..Aku terus memikirkan tentang sungai ini, airnya mengalir sangat deras. Dan dua orang di dalam air, berusaha saling berpegangan, berpegangan seerat mungkin, tapi pada akhirnya mereka kewalahan. Arus terlalu kuat. Mereka terpaksa saling melepaskan, berpisah.." -Tommy

Di masa depan, dunia sudah tidak sama lagi. Banyak hal yang berubah menjadi semakin baik, atau semakin buruk. Intinya, baik buruk perubahan itu berhubungan dengan semakin canggihnya dunia di masa mendatang.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...