Wednesday 13 February 2013

Wishful Wednesday #12

Heyho.. ada yang ingat Wednesday means apa? Hayoo dong, jangan Valentine besok aja yang diinget. Berandai-andai tiap Rabu juga harus diinget. (?) Huahaha. Okeh, jadi hari Rabu adalah saatnya berandai-andai melalui Wishful Wednesday yang diadakan tiap minggu oleh Mbak Astrid! :D


Langsung saja, nggak pakai curcolan seperti minggu kemarin, buku yang menjadi incaranku minggu ini jatuh kepada:

Legend #1
by Marie Lu

Sinopsis:
Tahun 2130. Amerika Serikat telah terbagi menjadi dua wilayah: Republik di Barat dan Koloni di Timur. Keduanya menghadapi perang saudara yang tak ada habisnya. Seakan itu belum cukup, rakyat Republik di rumah-rumah kumuh harus menghadapi wabah penyakit dan konflik kesenjangan sosial. 
Day, warga miskin Republik, mempunyai puluhan catatan kriminal dan tak punya rekaman sidik jari maupun potret diri. Selama lima tahun, pemuda itu menjadi buronan paling dicari, terlebih setelah dia dituduh membunuh Metias, salah satu tentara militer Republik. 
June, adik perempuan Metias dari ranah elite dan calon prajurit militer, bersumpah untuk memburu Day demi membalas dendam atas kematian kakaknya, sekaligus mengabdi pada Republik. Namun, kenyataan berkata lain saat June dan Day saling jatuh cinta. Bagaimana hubungan keduanya berlanjut? Dan apakah yang akan dilakukan June untuk menghadapi intrik dengan Day serta negaranya?

Aku udah lama pengin buku ini, dalam cover aslinya maksudku, bukan cover terjemahan. -,- Tapi berhubung terjemahannya udah ada, yaudah pengin yang edisi terjemahannya aja. Biar lebih terjangkau. *pasrah* Selain karena rating di Goodreads yang tinggi, aku pengin buku ini juga karena ceritanya ituuu, jauh banget ngambil tahun 2130. (?) Hehehe semoga keinginanku Rabu ini terpenuhi. Amiin.. :)) Kali aja ada cowok keren yang mau ngasih buku ini ke aku pas Valentine mwahahaha. *ngarep-to-the-max*

Yang pengin ikutan WW ini, caranya mudah:
  1. Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post Wishful Wednesday-nya Mbak Astrid). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)

2 comments:

  1. wuaah dystopian baru nih =) tapi emang cover terjemahannya kurang "greng" ya =D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ho-oh, Mbak. Agak aneh, menurutku. Huehehe. :p

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...